Fobia??? Bukan Untuk Didiamkan Namun Harus Dilawan!!!


Pagi tadi aku menanyakan sahabatku perihal bisa atau tidaknya untuk menemani aku menghadiri acara grand launching kincir ria j-sky bersama 100 orang berbintang libra di aeon mall jgc cakung jakarta tepatnya hari sabtu nanti tanggal 07 Oktober 2017. 

Pastinya kebanggaan tersendiri bagi aku nantinya bisa menaiki kincir angin pertama tertinggi di indonesia bersama orang-orang tersayang dan gratis pula. Hehehe
Apalagi acaranya di catat dalam museum rekor indonesia juga loh, keren kan.

Akhirnya aku mendapat suatu jawaban bahwa dirinya ga bisa ikut ke acara tersebut karena fobia jika harus sampai menaiki gondola tertinggi di indonesia tersebut. Ternyata dan ternyata selama ini dia mempunyai fobia salah satunya terhadap ketinggian.

Aku menjadi heran dan bingung sendiri karena selama ini dia suka travelling dan hiking atau mendaki. Dan pastinya ada saat dimana dia juga menggunakan moda transportasi pesawat terbang yang berhubungan dengan ketinggian sama halnya mendaki sebuah gunung dengan titik ketinggian melebihi tingginya sebuah kincir angin atau gondola.

Fobia itu sebenarnya apa sih???

Jadi, Fobia (gangguan anxietas fobik) adalah rasa ketakutan yang berlebihan pada sesuatu hal atau fenomena. Fobia bisa dikatakan dapat menghambat kehidupan orang yang mengidapnya. Bagi sebagian orang, perasaan takut seorang pengidap fobia sulit dimengerti. (Sumber : Wikipedia)

Aku juga menanyakan pada temanku hal apa saja yang dialami pada saat sedang fobia, ciri-cirinya seperti ini :

1. Rasa ketakutan atau kecemasan yang berlebihan ketika dihadapkan oleh benda atau hal yang menurutnya dapat membuatnya menderita atau membahayakan padahal di mata orang lain itu benda dan hal yang wajar atau biasa saja.

2. Rasa trauma akibat kejadian masa lalu dan 
pernah mengalami suatu mimpi buruk tentang hal tersebut dengan kejadian sangat mencekam juga menakutkan hingga terbawa dalam kehidupan nyata.

3. Rasa percaya diri yang berkurang atau mungkin tak ada untuk melawan segala ketakutan tersebut walaupun mencoba mind set positif bahwa semua itu ketakutan yang tak beralasan.

Temanku sebenarnya saat ini sedang berusaha keras untuk mengalahkan fobia yang menghinggapi dirinya. Bisa dibilang dia fobia dengan wahana permainan yang berhubungan uji adrenalin seperti ketinggian salah satunya kincir angin.

Fobia menurut aku bisa diatasi atau disembuhkan namun semua itu tergantung dari diri masing-masing yang mengalami fobia. Apakah mempunyai niat juga kemauan yang kuat agar bisa hilang dari suatu fobia walaupun semua itu butuh proses tak semudah membalikkan telapak tangan?

Ada baiknya orang yang mengalami fobia bisa menjalani beberapa tips berikut ini :

1. Selalu optimis bahwa fobia bisa diatasi
Setiap penyakit yang ada saja bisa disembuhkan apalagi hanya sebuah fobia, aku yakin pasti bisa diatasi juga disembuhkan semua dikembalikan ke orang tersebut ada kemauan dan niat yang kuat atau tidak?

2. Relaksasi
Salah satu cara yang bisa dijalani dengan mengendurkan otot-otot otak sambil melupakan segala kecemasan maupun ketakutan dan mengistirahatkan sejenak pikiran kita menjadi lebih tenang dan tentram.

3. Support atau dukungan orang terdekat
Siapapun ingin perubahan yang lebih baik pastinya harus mendapat support atau dukungan penuh dari orang-orang terdekat termasuk orang yang mengalami fobia agar lebih semangat untuk bisa sembuh.

4. Selalu berpikiran positif 
Mulailah untuk melawan segala kecemasan dan ketakutan yang kamu alami dengan selalu berpikiran positif dan optimis bahwa semua yang kamu hadapi pasti akan berakhir.

5. Menjalani atau melakukan hipnoterafi
Salah satu yang harus dicoba untuk pengidap fobia yang parah dan akut. Nantinya seseorang yang mengidap fobia akan mendapat bimbingan maupun pengarahan untuk menentukan penyebab fobia yang sedang dialaminya.

Sampai kapan kamu harus terus menyimpan rasa fobiamu ini.
Mulai sekarang bangkitlah dari segala ketakutan dan kecemasan yang selalu menghinggapimu. Sebenarnya apa yang kamu takutkan tak seperti realita, itu hanya pikiran negatifmu saja yang mempengaruh ruang pikiranmu.

Segitu saja yang bisa aku bagikan dari pengalaman seorang sahabat yang fobia. Oh, ya guys. Jika temanku fobia dengan ketinggian, kalau kamu sendiri fobia dengan apa tuh? Boleh dong share di blog ini. Kalau aku sih fobianya jika clbk sama mantan... Eeaaa, opps bercanda deh. See you again in my next story guys, bye... bye...

2 komentar:

  1. Aku pobia darah.. 😭😭😭dan masih sulit mengatasinya, padahal pengen jadi dokter

    BalasHapus
  2. Hallo.. Semangatt yaa, bisa kok

    BalasHapus

Terima kasih atas kunjungannya, dan silakan berkomentar yang baik dan mengesankan.
Mohon jangan mengirimkan link hidup karena otomatis saya hapus. 🙏🙏

Diberdayakan oleh Blogger.